Catatan Sebuah Kontes SEO

Saran Untuk Sebuah Kontes SEOPerhatian : Tulisan ini hanya sekadar analisa seorang pemula, tanpa adanya unsur paksaan, kepentingan ras atau golongan, apalagi bermaksud memojokkan pihak manapun. Karya ini murni celotehan seorang newbie di dunia perbloggingan.



Kontes SEO memang sedang gencar dikumandangkan dalam beberapa kurun waktu terakhir, berbagai topik atau tema sebagai target keyword yang dipelombakan pun cukup beragam. Mulai dari berbau politik, gamers, hingga merambah ranah kepariwisataan. Dari tanpa peraturan hingga bejibun peraturan.

Kontes SEO tanpa peraturan memiliki kecenderungan jumlah peserta yang sangat banyak, No Rules sepertinya dianggap sebagai sebuah peluang bagi raja-raja BlackHat SEO untuk menerapkan jurus maut menduduki posisi halaman pertama mesin pencari yang ditarget., baik secara fair maupun menjatuhkan. Kecenderungan ini pula yang memicu tidak sedikit perselisihan dari masing-masing pemilik blog sebagai dampak penggunaan teknik Co-Pas maupun penerapan Auto Feeds yang dianggap sebagai spamers dan berdampak pada beberapa blog pesaing.

Sebaliknya, Kontes SEO yang terlalu banyak mencantumkan peraturan memang terkesan lebih kondusif untuk sementara!! namun jumlah peserta memiliki kecenderungan lebih sedikit peminatnya dibandingkan kontes SEO tanpa peraturan. Apalagi terlalu banyak embel-embel link refferal yang harus dicantumkan oleh setiap kontestan.

Dari kedua garis besar paradigma di atas tentu semua kembali kepada besarnya hadiah dan target yang ingin dicapai oleh penyelenggara kontes SEO, apakah sekadar untuk hiburan dan berbagai hadiah sekaligus mengamati perkembangan penerapan teknik SEO atau mencari dan mendapatkan backlink dari kontes SEO yang diselenggarakannya. Semua juga kembali pada target penyelenggara.

Khusus untuk kontes Wisata SEO Sadau karena kebetulan saya sedang mencoba memecahkan misteri dan beberapa kesalahan penerapan SEO saya sendiri di ajang ini, ada beberapa point yang perlu saya garis bawahi.

  1. Rentang waktu berlangsungnya kontes sangat mempengaruhi minat para kontestan untuk bergabung.
  2. Topik yang sangat spesifik pasti menimbulkan kesulitan refferensi bagi peserta yang kurang menguasai tema yang dikonteskan.
  3. Penyeleggaraan kontes berulang dengan target keyword yang sama, sangat mempengaruhi proses indexing mesin pencari sebagai dampak kontes yang diselenggarakan pada tahap sebelumnya.
  4. Transparansi hasil penyelenggaraan kontes SEO sebelumnya yang tidak dicantumkan secara jelas sesuai apa yang dituliskan penyelenggara, tentu SANGAT mempengaruhi nilai "kepercayaan" calon kontestan tahap kedua. (apakah kontes pertama dibatalkan, selesai, atau gagal semua tidak disampaikan oleh penyelenggara kontes)
  5. Peraturan yang mencantumkan larangan menggunakan domain, tittle tag, description tag, dan lain-lainnya justru terkesan dilanggar oleh penyelenggara kontes dengan salah satu blog yang mengandung satu atau lebih keyword yang diperlombakan, bahkan diperkuat dengan beberapa artikel seputar kontes yang sedang diperlombakan. Kondisi ini kemungkinan memicu sebuah tanda tanya besar??? bagi seluruh kontestan khususnya pemula yang masih buta dan perlu banyak tahu seputar SEO seperti saya ini. :P
  6. Beberapa point peraturan kontes lainnya, masih terkesan kabur seperti jumlah postingan terkait backlink yang dipersyaratkan. Apakah untuk setiap postingan atau sekadar salah satu postingan lomba saja???
Semua cacatan di atas hanyalah merupakan catatan sekaligus curhat yang saya bukukan di dalam blog ini, agar tidak usang ketika saya membaca ulang :P karena saya menyadari sebuah kontes atau perlombaan apapun bentuknya semua pasti kembali kepada penyelenggara kontes itu sendiri mau dikemanakan kontes itu nantinya. (mereka yang menyediakan hadiah, ya mereka juga yang berhak menentukan) hehehe

Sebagai penegasan, sekali lagi bahwa tulisan ini hanya catatan curhat petualangan saya di dunia maya.



Salam,


Isen Mulang

Artikel Berhubungan



2 komentar:

rany rose on 7 Mei 2009 pukul 15.13 mengatakan...

Mungkin Anda belom paham, setahu saya yang tidak boleh adalah memakai NAMA DOMAIN (dengan title, deskripsi yang mengandung kata WISATA,SEO,SADAU) klo keyword itu dipake pada postingan (yg bukan pada DOMAIN diatas tadi) saya kira sah-sah saja...
Kalo mau saya kritik..satu peserta hanya boleh memaparkan 1 (SATU) artikel saja tentang WISATA SEO SADAU..bukan bejibun artikelnya untuk mengejar keyword di search engine...

Isen Mulang on 7 Mei 2009 pukul 22.12 mengatakan...

@Rany Rose : Hmmm... bisa juga sih mbak Rany, cuma mungkin Anda yang belum memahami tulisan saya, karena saya sudah mengamati kontes ini sejak tahap pertama wisata seo sadau digelar meskipun waktu itu saya belum mengikutinya, sebagai etika saya sengaja tidak mencantumkan blog-blog yg melanggar peraturan termasuk salah satu blog penyelenggara waktu di kontes pertama.

Lalu kalo masalah keyword yang berulang pada postingan, saya juga sudah mengerti (yg saya bahasa di atas bukan keyword pada artikel tapi pada salah satu domain) trus... kalo artikel yg bejibun itu menurut saya tidak melanggar peraturan kok. toh artikel yg diperlombakan juga wajib mencantumkan link kan? ga mungkin juga semua dicantumkan link :)

Tapi secara pribadi saya mengucapkan terimakasih atas kritiknya, Makaish juga sudah mampir dan berkomentar, kalo ada yg keliru saya mohon maaf :) semoga yang terbaik saja buat kontes ini, karena kasian kawan2 yg benar2 mengoptimalkan seo tapi harus tersingkir karena berbagai kecurangan, itu saja... :)

Posting Komentar

 

ISEN MULANG Spirit | Copyright © 2008-2013